PENGAWAS OPERASIONAL PERTAMA
SERTIFIKASI BNSP
Pelatihan Pengawas Operasional Pertama Pertambangan yang bersertifikasi BNSP adalah program pengembangan kompetensi sesuai dengan SKKNI untuk mempersiapkan Pengawas Operasional Pertama Pertambangan yang akan menjadi salah satu penanggung jawab untuk dapat membawahi karyawan para tingkat pelaksana.
Pertambangan merupakan serangkaian kegiatan dalam rangka upaya pencarian, penambangan atau penggalian, pengolahan pemanfaatan dan penjualan bahan galian panas bumi, migas, mineral dan batubara. Dalam mendukung kegiatan pertambangan yang sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku maka diperlukan sumber daya manusia yang berkompeten.
Pengawas Operasional bertanggung jawab atas keselamatan karyawan, proses dan peralatan serta lingkungan kerjanya masing – masing. Pengawas Operasional Pertama adalah seseorang yang tugas dan tanggung jawabnya membawahi langsung para karyawan tingkat pelaksana atau yang lebih dikenal sebutan Frontline Supervisor.
Pelatihan dilaksanakan dengan metode pembelajaran materi dan diakhiri dengan ujian akhir. Dengan mengikuti pelatihan Pengawas Operasional Pertama (POP) Pertambangan maka peserta diharapkan :
Persyaratan yang harus dilengkapi untuk mengikuti Pelatihan POP Pertambangan :
Waktu pelaksanaan Pelatihan POP Pertambangan Sertifikasi BNSP adalah dalam durasi 2 hari pelatihan dan 1 hari uji kompetensi.